You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Walikota Segera Cek Kondisi Penerang Jalan di Kalimalang
.
photo doc - Beritajakarta.id

Jl Raya Kalimalang Diminta Segera Diterangi

Walikota Administrasi Jakarta Timur, Bambang Musyawardana, meminta penerangan di Jl Raya Inspeksi Kalimalang, yang kondisinya gelap gulita segera diperbaiki. Pasalnya, jalan tersebut merupakan jalur favorit pemudik sepeda motor dengan tujuan Jawa Barat, Jawa Timur, hingga Jawa Tengah.

Kalau memang di Jl Kalimalang banyak yang gelap, saya minta secepatnya segera diterangi, agar pemudik merasakan aman dan nyaman

“Saya sudah minta ke Kasudin Perindustrian dan Energi Jakarta Timur untuk mengurus seluruh lampu yang padam. Kalau memang di Jl Kalimalang banyak yang gelap, saya minta secepatnya segera diterangi, agar pemudik merasakan aman dan nyaman,” ujar Bambang, Jumat (10/7).

Selain itu, seluruh lurah dan camat di kawasan Jl Kalimalang diminta untuk turun ke lapangan, mengecek kondisi wilayahnya.

Belum Dipasang PJU, Jalan Inspeksi Rawan Kejahatan

Pantauan beritajakarta.com, sejumlah titik di Jl Raya Kalimalang mulai depan Transmart hingga pertigaan Sumber Arta (perbatasan Jakarta Timur-Bekasi), kondisinya gelap gulita. Tidak ada satu pun penerangan lampu PJU (penerang jalan umum).

Kemudian ruas dari depan Komplek Billymoon hingga Pangkalan Jati juga minim penerangan. Di ruas ini kerap terjadi kecelakaan sepeda motor, lantaran kondisinya gelap. Kemudian di depan Kampus Borobudur dan halte Gudang Seng juga masih minim penerangan.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4261 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1819 personFakhrizal Fakhri
  3. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1602 personFakhrizal Fakhri
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1594 personAnita Karyati
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1566 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik